Senin, 22 Oktober 2012

Menjaga lingkungan itu penting


 Alam Lingkungan adalah harta yang paling berharga di dunia ini, harta yang dapat diwariskan kepada generasi - generasi yang akan datang. Kita dapat mewariskan sesuatu yang indah dan membawa kebahagiaan, atau sesuatu yang buruk dan membawa petaka. karena  segala sesuatu yang kita lakukan terhadap lingkungan alam kita membawa pengaruh akan masa depan generasi kita.

Dengan melihat vidio di atas kita dapat melihat apa yang terjadi pada dunia ini sekarang. dunia ini menjadi hancur karena semua yang kita lakukan terhadap alam lingkungan yang kita miliki. dapat dilihat ada pabrik yang tidak terurus sistem pengolahan limbah buangannya yang berupa asap atau pun cairan berbahaya. pabrik tersebut membuang limbahnya begitu saja ke alam lingkungan disekitarnya tanpa memikirkan apa akibatnya dan hanya perduli akan keuntungan kelompok sendiri. limbah - limbah dari pabrik tersebut dapat menyebabkan pemanasan global, dan limbah cairan yang dibuang ke perairan dapat merusak ekosistem air yang ada di perairan tersebut. ikan - ikan yang hidup menjadi kekurangan oksigen dan teracuni oleh limbah tersebut dan mati. pencemaran tidak hanya dari pabrik saja, kelompok - kelompok lain yang tidak bertanggung jawab membuang limbah sampah rumah tangga sembarangan juga turut ambil bagian dalam mencemari alam lingkungan. keadaan perkotaan yang terlalu banyak kendaraan bermotor juga memperburuk situasi alam lingkungan. oksigen menipis, lapisan ozon menipis, udara segar semakin susah untuk didapatkan.

pencemaran mengakibatkan masalah yang berkelanjutan dan menjalar kemana - mana. mulai dari udara segar yang punah yang dapat menyebabkan berbagai macam penyakit pernapasan, ekosistem yang terganggu yang menyebabkan rantai makanan terputus, hutan - hutan menjadi mati yang menyebabkan kekeringan dimana- mana, sampah yang tak terolah bertebaran dan menyumbat saluran drainase dan menyebabkan banjir, lalu pemanasan global yang menyebabkan tinggi air laut meningkat dan banjir secara global.

oleh karena itu, mulai dari sekarang kita harus menerapkan sikap cinta alam lingkungan dalam kehidupan sehari - hari kita. dapat kita mulai dari hal kecil seperti membuang sampah pada tempatnya, lalu menggunakan kendaraan seperlunya dan memakai angkutan umum atau sepeda untuk transportasi. menanam tanaman disekitar tempat tinggal, memakai listrik dan air seperlunya. hal - hal mudah dan tidak rumit seperti itu dapat membantu memperpanjang umur bumi ini jika kita melakukannya secara bersama - sama dan berkesinambungan. mari kita terapkan pola hidup cinta lingkungan ini untuk menyelamatkan generasi - generasi setelah kita dan untuk bumi kita bersama ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar